Cara Perawatan Lemari Asam

Cara perawatan lemari asam haruslah diperhatikan dengan serius bagi kita yang bekerja dalam lingkup lab kimia. Bekerja di dalam lab kimia membuat kita harus lebih waspada karena jika salah sedikit saja, dapat menimbulkan kecelakaan dengan beragam risiko. Perawatan setiap peralatan lab pun harus diperhatikan dengan benar, karena setiap alat tentunya dirancang secara khusus. Sehingga cara perawatannya pun harus dilakukan dengan baik dan benar.

Pentingnya Merawat Lemari Asam

Seperti yang telah dikatakan, bekerja dalam lingkup lab kimia cukup berbahaya, jika kita tidak berhati-hati dalam melangkahkan kaki sekalipun. Banyak zat beracun dan berbahaya jika berinteraksi. Untuk bisa bekerja dengan aman, maka kita harus melakukan semua prosedur keamanan dengan baik agar tidak menimbulkan masalah.

Bahan-bahan kimia yang berbahaya, tidak hanya bisa merusak jaringan tubuh, tapi juga bisa mengganggu fungsional hingga sampai kematian jika tidak segera diatasi. Kita harus tahu prosedur dan bagaimana cara menjaga berbagai perlengkapan dalam lab, agar tidak menyebabkan kecelakaan.

Peralatan, seperti lemari asam pasti akan berinteraksi dengan bahan-bahan kimia tertentu saat bereaksi. Apabila reaksi telah selesai dilakukan, kita wajib membersihkannya agar tidak menyisakan zat khusus yang bisa berbahaya jika zat tersebut berinteraksi dengan bahan lainnya. Oleh karena itu, kita harus tahu bagaimana cara perawatan lemari asam dengan baik dan benar. Kita harus memastikan bahwa, tidak ada sisa bahan atau zat kimia yang menempel pada lemari asam.

Cara Membersihkan Lemari Asam

Setelah memakai lemari asam, kita harus segera membersihkannya dengan benar agar tidak meninggalkan sisa zat atau bahan kimia yang mungkin berbahaya. Hal ini untuk mencegah timbulnya kecelakaan yang tidak diinginkan. Dengan demikian, kita bisa melakukan berbagai aktivitas laboratorium dengan aman.

Sebelumnya, Anda harus memastikan bahwa lemari asam sudah bebas dari debu, uap atau tumpahan apapun sehingga kebersihan lemari sudah dipastikan. Apabila Anda menemukan tumpahan zat pada lemari asam, periksa terlebih dahulu zat apa yang tumpah tersebut, apakah bersifat basa atau asam. Anda bisa memeriksanya dengan bantuan pH test, seperti kertas lakmus atau bisa juga dengan lainnya.

Setelah mengetahui sifat zat yang tumpah, maka langkah selanjutnya adalah membersihkannya sesuai dengan sifat zat tersebut. Terdapat dua cara perawatan lemari asam, yaitu:

  1. Apabila zat yang tumpah bersifat asam, maka gunakan larutan penetral berupa Na2CO3 atau natrium karbonat. Larutan ini bersifat basa yang akan menyatu dengan ion OH apabila dilarutkan dalam air.
  2. Berbeda jika zat yang tumpah bersifat basa, maka Anda bisa menggunakan larutan penetral NH4Cl atau ammonium klorida. Larutan ini berbentuk kristal putih seperti garam dan akan larut dalam air. Jika Anda sudah melarutkannya dalam air, Anda bisa menggunakan larutan tersebut untuk membersihkan kain lap.

Distributor Lemari Asam Terpercaya

Semua peralatan yang ada di laboratorium kimia memiliki peran dan fungsi yang sangat penting, sehingga kita harus bisa menjaganya dengan baik. Salah satu peralatan yang dibutuhkan dalam praktik di laboratorium kimia adalah lemari asam. Selain cara menggunakannya, kita juga harus memperhatikan bagaimana cara perawatan lemari asam dengan baik. Anda akan mendapatkan lemari asam dengan kualitas terbaik beserta penjelasan mengenai cara perawatannya dari Lab Nusantara sebagai distributor terpercaya.

Jika Anda sedang mencari furniture distributor peralatan lab kimia dengan penjelasan cara perawatan lemari asam dengan baik, langsung saja hubungi kami melalui kontak yang tersedia di wesbite labnusantara.co.id.